Bagian ini menampilkan referensi silang terperinci yang dirancang untuk memperkaya pemahaman Anda tentang Kitab Suci. Di bawah ini, Anda akan menemukan ayat-ayat yang dipilih dengan hati-hati yang menggema tema dan ajaran yang terkait dengan ayat Alkitab ini. Klik pada gambar apa pun untuk menjelajahi analisis terperinci dari ayat-ayat Alkitab terkait dan mengungkap wawasan teologis yang lebih dalam.
1 Tesalonika 1:5 (IDN) »
karena pemberitaan Injil kami yang sudah sampai kepadamu itu bukannya dengan perkataan sahaja, melainkan juga dengan kuasa, dan dengan Rohulkudus, dan sangat yakin, seperti yang memang kamu tahu bagaimana kami sudah melakukan diri di antara kamu karena kamu.
Kolose 2:18 (IDN) »
Jangan seorang pun dapat mengecewakan kamu daripada pahalamu, dengan peri merendahkan diri dan dengan menyembah segala malaekat sambil berkuat di atas penglihatannya, dengan sia-sia membesarkan dirinya menurut angan-angannya,
2 Korintus 12:6 (IDN) »
Karena jikalau aku ingin hendak bermegah-megah, tiadalah aku bodoh, karena aku mengatakan yang benar; tetapi aku tahan, supaya jangan seorang pun mengirakan aku ini terlebih daripada yang tampak pada sikap keadaanku, atau yang didengar daripadaku,
2 Korintus 12:19 (IDN) »
Maka sudah lama kamu menyangka, bahwa kami menyungguhkan diri kepada kamu. Di hadapan Allah kami berkata-kata di dalam Kristus. Tetapi sekaliannya itu, hai kekasih, akan meneguhkan imanmu.
2 Korintus 10:7 (IDN) »
Tengoklah barang yang ada di hadapanmu. Jikalau barang seorang yakin akan dirinya jadi milik Kristus, biarlah ia memikirkan ini lagi di dalam dirinya sendiri, yaitu sebagaimana ia sendiri menjadi milik Kristus, demikianlah juga kami pun.
2 Korintus 11:4 (IDN) »
Karena jikalau orang yang datang memberitakan Yesus yang lain pula, yang tiada kami beritakan, atau jikalau kamu menerima roh yang berlainan daripada yang sudah kamu terima, atau Injil yang berlainan daripada yang sudah kamu sambut, maka kamu hanya menerima sahaja.
1 Korintus 5:6 (IDN) »
Maka hal memegahkan dirimu itu tiada baik. Tiadakah kamu ketahui bahwa ragi yang sedikit itu mengkhamirkan segenap gumpal tepung itu?
1 Korintus 8:1 (IDN) »
Adapun akan hal barang yang dipersembahkan kepada berhala, kita ketahui "bahwa kita sekalian berpengetahuan." Maka pengetahuan itu membesarkan diri, tetapi kasih itu meneguhkan hati.
2 Korintus 4:15 (IDN) »
Sebab segala perkara ini jadi karena kamu, supaya anugerah, yang bertambah-tambah dari sebab makin besar bilangan orang itu, memperbanyakkan syukur itu kepada kemuliaan Allah.
1 Korintus 3:19 (IDN) »
Karena hikmat dunia ini menjadi kebodohan kepada Allah. Karena adalah tersurat: Bahwa Tuhan menangkap orang yang berhikmat itu di dalam cerdik orang itu sendiri.
Roma 12:3 (IDN) »
Karena oleh sebab anugerah yang dikaruniakan kepadaku, maka aku berkata kepada tiap-tiap orang yang ada di antara kamu: Janganlah menyangkakan dirinya berlebih-lebih daripada sangka yang patut, melainkan hendaklah ia menyangka dengan pikiran yang sempurna, sekadar bahagian iman yang dibahagikan Allah kepada masing-masing.
Yohanes 3:26 (IDN) »
Lalu datanglah mereka itu kepada Yahya serta berkata kepadanya, "Ya Rabbi, adapun orang yang bersama-sama dengan Rabbi di seberang Yarden, yang Rabbi saksikan, tengoklah, Ia pun membaptiskan orang, dan sekalian orang datang kepada-Nya."
2 Korintus 11:12 (IDN) »
Tetapi apa yang kubuat itu kelak akan kubuat lagi, supaya aku menghilangkan sebab daripada orang-orang yang suka mencari sebab, supaya di dalam hal mereka itu bermegah-megah akan menjadi sama seperti kami juga.
2 Korintus 10:12 (IDN) »
Karena tiada kami berani masuk bilangan orang yang memuji dirinya sendiri, atau membandingkan diri kami dengan mereka itu, melainkan mereka itu, yang mengukur diri sendiri dengan dirinya, dan membandingkan diri sendiri dengan dirinya, tiada berpengertian.
Bilangan 11:28 (IDN) »
Maka sahut Yusak bin Nun, yaitu hamba Musa, dan seorang dari pada segala orang pilihannya, serta katanya. Tuanku Musa melarangkan mereka itu.
1 Korintus 1:19 (IDN) »
Karena adalah tersurat: Bahwa Aku akan membinasakan hikmat orang yang berhikmat itu, dan kebijakan orang yang bijak itu akan Kulenyapkan.
2 Korintus 10:15 (IDN) »
Maka bukanlah kami memegahkan diri, dengan tiada perhinggaan, atas kelelahan orang lain, melainkan kami berharap, sebagaimana imanmu bertambah, kami akan diindahkan di antara kamu, berpadan dengan jajahan yang akan kami pegang,
1 Korintus 5:2 (IDN) »
Dan kamu ini membesarkan dirimu, maka tiadakah lebih patut kamu berdukacita, supaya orang yang melakukan perbuatan ini dibuangkan dari antaramu?
1 Korintus 4:18 (IDN) »
Tetapi adalah beberapa orang yang membesarkan dirinya seolah-olah tiada aku berani datang kepadamu.
Ayub 11:11 (IDN) »
Karena tahulah Ia akan orang fasik; didapatinya akan kejahatan barang di mana tiada disangka orang sekalipun!
Mazmur 146:3 (IDN) »
Jangan kiranya kamu harap pada raja-raja, pada anak Adam, yang tiada selamat padanya.
Mazmur 8:4 (IDN) »
(8-5) apa gerangan manusia maka Engkau hendak ingat akan dia, atau anak Adam maka Engkau menilik akan dia?
Yesaya 2:22 (IDN) »
Maka sebab itu jangan lagi kamu harap pada manusia, yang ada nafas di dalam lobang hidungnya, karena dalam apa gerangan dapat dibilang akan dia?
Yeremia 17:5 (IDN) »
Demikianlah firman Tuhan: Kutuklah orang yang harap pada manusia dan yang menaruh daging akan lengannya, dan yang hatinya undur dari pada Tuhan!