Bagian ini menampilkan referensi silang terperinci yang dirancang untuk memperkaya pemahaman Anda tentang Kitab Suci. Di bawah ini, Anda akan menemukan ayat-ayat yang dipilih dengan hati-hati yang menggema tema dan ajaran yang terkait dengan ayat Alkitab ini. Klik pada gambar apa pun untuk menjelajahi analisis terperinci dari ayat-ayat Alkitab terkait dan mengungkap wawasan teologis yang lebih dalam.
2 Tawarikh 14:7 (IDN) »
Maka titah baginda kepada segala orang Yehuda: Baiklah kita membuat negeri-negeri ini dan melengkungkan dia dengan pagar batu dan bangun-bangun dan beberapa pintu gerbang dengan sakatnya, sedang tanah itu lagi kita punya, karena kita telah mencahari Tuhan, Allah kita, maka sebab kita mencahari Dia, dikaruniakan-Nya kepada kita selamat sentosa berkeliling. Hata, maka dibangunkannya negeri itu dan disudahkannya juga dengan selamat.
2 Korintus 1:12 (IDN) »
Karena inilah kemegahan kami, yaitu kenyataan perasaan hati kami, bahwa kami telah melakukan diri di dalam dunia ini, istimewa pula kepada pihak kamu, dengan keadaan yang suci dan tulus ikhlas daripada Allah, bukannya dengan hikmat duniawi, melainkan dengan anugerah Allah.
2 Tawarikh 15:12 (IDN) »
Maka berjanji-janjianlah mereka itu hendak dicaharinya Tuhan, Allah nenek moyangnya, dengan segenap hatinya dan dengan segenap jiwanya.
Yesaya 26:8 (IDN) »
Demikianpun jalan segala hukum-Mu. Bahwa kami sudah menantikan Dikau, ya Tuhan! akan menyebut nama-Mu itulah kesukaan hati kami.
Mazmur 119:111 (IDN) »
Maka aku mengambil kesaksian-Mu akan bahagianku pusaka yang kekal, karena ia itulah kesukaan hatiku.
Mazmur 32:11 (IDN) »
Bersuka-sukaanlah kamu bagi Tuhan dan tamasyalah kamu, hai segala orang yang benar, dan nyanyilah dengan ramai-ramai, hai segala orang yang tulus hatimu!
2 Tawarikh 15:4 (IDN) »
Tetapi apabila dalam hal kesukaran mereka itu bertobat kepada Tuhan, Allah orang Israel, dan mencahari Dia, lalu didapati mereka itu akan Dia.
Amsal 3:17 (IDN) »
Adapun jalannya itu jalan kesedapan dan segala lorong-lorongnyapun sejahteralah adanya.
Mazmur 119:106 (IDN) »
Maka aku telah bersumpah dan hendak menyampaikan dia, bahwa aku akan melakukan segala hukum kebenaran-Mu.
Yesaya 45:19 (IDN) »
Maka tiada pernah Aku berfirman kepadamu dalam sembunyian atau pada tempat-tempat gelap yang di bawah bumi, dan tiada pernah Aku berfirman kepada benih Yakub demikian: Caharilah Aku cuma-cuma! Bahwa Akulah Tuhan yang senantiasa sudah berfirmankan barang yang benar dan sudah memberitahu barang yang betul.
Ulangan 26:11 (IDN) »
Maka hendaklah kamu bersuka-sukaan dari karena segala kebajikan yang dikaruniakan Tuhan, Allahmu, akan kamu dan akan isi rumahmu, baik kamu baik orang dagang yang di antara kamu.
Ayub 34:29 (IDN) »
Apabila ia mendiamkan, siapa gerangan akan mengharukan? Apabila ia menyamarkan wajah-Nya, siapa gerangan dapat melihat Dia? baik genap sebangsa baik manusia seorang.
Nehemia 8:9 (IDN) »
(8-10) Maka Nehemya, yaitu Hatirsata, dan imam Ezra, yang katib, dan segala orang Lewi, yang mengajar orang banyak itu, berkata kepada mereka itu sekalian demikian: Bahwa hari ini sucilah bagi Tuhan, Allahmu; sebab itu janganlah kamu berdukacita dan jangan kamu menangis; karena mereka itu sekalianpun menangislah apabila didengarnya bunyi taurat itu.
2 Tawarikh 29:36 (IDN) »
Maka bersukacitalah Yehizkia dan segenap orang banyakpun akan barang yang telah disediakan Allah bagi orang banyak itu, karena pekerjaan ini telah jadi dengan segeranya.
2 Tawarikh 15:6 (IDN) »
sehingga terantuk-antuklah mereka itu, bangsa dengan bangsa dan isi negeri dengan isi negeri oleh karena dikejutkan Allah akan mereka itu dengan pelbagai kesukaran.
2 Tawarikh 15:2 (IDN) »
sehingga keluarlah ia pergi mendapatkan Asa, lalu katanya kepadanya: Dengarlah olehmu akan daku, hai Asa dan segenap orang Yehuda dan Benyamin! bahwa Tuhan telah menyertai akan kamu sebab kamupun berpaut kepada Tuhan, maka jikalau kiranya kamu mencahari Dia, niscaya Iapun didapati olehmu; tetapi jikalau kamu meninggalkan Dia, niscaya ditinggalkan-Nya kamupun.
Yosua 23:1 (IDN) »
Hata, maka pada sekali peristiwa, yaitu lama kemudian dari pada Tuhan mengaruniakan kepada orang Israel kesenangan dari pada segala musuhnya berkeliling, dan Yusakpun telah menjadi tua dan banyak umurnya,
2 Tawarikh 23:16 (IDN) »
Maka diperbuat Yoyada suatu perjanjian antara dirinya dengan segenap orang banyak itu dan dengan baginda, supaya mereka itu sekalian menjadi umat Tuhan.
2 Tawarikh 29:10 (IDN) »
Maka sekarang adalah niat hatiku hendak meneguhkan suatu perjanjian dengan Tuhan, Allah orang Israel, supaya undurlah kehangatan murka-Nya dari pada kita.
Filipi 1:23 (IDN) »
aku bimbang di antara keduanya itu, aku ingin hendak pergi dan diam beserta dengan Kristus, karena itulah yang teramat baik;